Guys...disini Pacejalbo akan menampilkan beberapa foto sebagai lokasi perkumpulan masyarakat Kampung Ansus pada umumnya.
Pasar ini mulai dikembangkan kurang lebih 40 tahun dari tahun 1979 hingga saat ini 2019 (Price and Donohue, 2009), disinilah pusat perbelanjaan masyarakat Yapen Barat Pada umumnya and masyarakat Ansus khususnya, tetapi juga menjadi salah satu tempat perkumpulan anak-anak muda serta orang dewasa.
Setelah berbelanja, mereka akan menghabiskan beberapa menit kedepan bahkan bisa berjam-jam bersama saudara, teman/kenalan, bahkan keluarga yang dari kampung sebelah/se-pesisir yapen barat.
Guys....mau tahu apa yang mereka diskusikan?? tidak lebih dari sekedar berbagi info tentang kondisi keluarga bahkan humor yang menimbulkan canda tawa serta sebagai pelengkap keceriahan pasar ansus pada raida'nini (siang ini). (gbr. 01)
Gambar.01. Suasana Pasar Ansus Saat Siang Hari
Jembatan Pasar Ansus yang telah direnovasi setengah beton hingga kini, menjadi salah satu tempat santai oleh anak-anak muda, tetapi juga tidak luput dari masyarakat yang sering bulak-balik Serui-Ansus atau dari kampung tetangga lainnya.
Guy's....sambil menunggu sekaligus melepas lelah selama perjalanan panjang, mereka biasanya menghabiskan waktu disini yang ditemani PKS (Pinang, Kapur, Siri). Diskusi pendek, humor dan lain-lain dapat mengubah suasana teriknya panas siang hari dikampung Ansus. (gbr. 02-03).
Gambar.01-02. Jembatan Pasar Ansus
Guyss..., kondisi masyarakat kampung ansus siang hari tidak hanya berada dipasar saja tetapi sengaja Pacejalbo memposting lokasi pasar sebagai gambaran bahwa dari tahun ke tahun, hanya disini !!! ditempat inilah kami sering berbagi cerita indah yang menjadi nostalgia pasar ansus.
Sekian dulu catatan singkat Asua Raida'nini, mudah-mudahan kedepannya pasar ini dapat dikembangkan oleh pemerintah terkait menjadi pasar central serba ada sehingga dapat menjawab semua kebutuhan belanja masyarakat distrik yapen barat.
!!!Salam!!! zt.jalbo19!!!



Tidak ada komentar:
Posting Komentar
====PERHATIAN===
* Gunakan kata-kata yang baik dan sopan
* Komentar yang berbau SARA, Pornografi, Pelecehan dan kekerasan dilarang keras
* Dilarang Anonymous dan SPAM ! Berkomentarlah yang berkualitas